Tanpa judul


LUBUK LINGGAU – Wali Kota Lubuk Linggau, H Rachmat Hidayat, didampingi Ketua TP PKK Kota Lubuk Linggau, H Risca Priba Ayu, serta anak-anaknya, menggelar perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-43 di Pendopo Rumah Dinas Wali Kota Lubuk Linggau, Senin (5/1/2026).

Dalam sambutannya, H Rachmat Hidayat menyampaikan rasa syukur dan terima kasih atas doa serta ucapan yang diberikan kepadanya. Ia menuturkan bahwa tanggal 5 Januari 2026 menjadi momen yang luar biasa karena bertepatan dengan perayaan ulang tahunnya yang ke-43.


“Di usia 43 tahun ini artinya saya sudah tua. Terima kasih atas semua ucapan dan doa yang diberikan. Semoga ke depan kita dapat terus mewujudkan Linggau Juara,” ujarnya.


Pada kesempatan tersebut, Wali Kota juga menyampaikan inisiatifnya menjadikan bibit tanaman sebagai hadiah ulang tahun. Ia memilih bibit alpukat yang nantinya akan ditanam di berbagai fasilitas umum di Kota Lubuk Linggau.


“Alhamdulillah, banyak bibit alpukat yang terkumpul. Rencananya akan ditanam di fasilitas umum. Jika nanti berbuah, hasilnya bisa dimanfaatkan oleh masyarakat luas,” tambahnya.


Ia juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh tamu yang hadir dan menegaskan bahwa perayaan ulang tahun tersebut bersifat terbuka untuk umum.


Turut hadir dalam kegiatan tersebut Wakil Wali Kota Lubuk Linggau, H Rustam Effendi, Sekretaris Daerah Kota Lubuk Linggau, H Trisko Defriyansa, staf ahli, para asisten, kepala OPD, ASN di lingkungan Pemerintah Kota Lubuk Linggau, unsur Forkopimda, serta tamu undangan lainnya.(Red*)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama